Algoritma Bresenham

Rabu, 04 November 2009

Menentukan PIXEL

Langkah menentukan pixel untuk membuat garis menggunakan algoritma bresenhem adalah sebagai berikut :

1. Input 2 endpoints, simpan endpoints kiri sebagai (x0, y0) dan kanan (x1,y1)

2. Hitung konstanta Δx, Δy, 2Δy, 2Dx,2Δy–2Δx dan nilai awal parameter keputusan

p0= 2Δy –Δx

3. Pada setiap xk di garis, dimulai dari k=0, ujilah :

Jika pk< 0 maka plot(xk+1, yk) dan pk= pk+ 2Δy Jika pk> 0 maka plot (xk+1, yk+1) dan pk= pk+ 2Δy -2Δx

4.Ulangi tahap 4 sampai mencapai x,y yang di tuju.

Contoh :

Hitunglah posisi piksel hingga membentuk sebuah garis yang menghubungkan titik (4,1) dan (14,8) !

1. Menentukan endpoints (x0,y0)= (4,1) dan (x1,y1)=(14,8)
2. Hitung kostanta :

Dx = x1-x0 Dx= 14-4=10

Dy= y1-y0 Dy= 8-1=7

2Dx= 2.10=20

2Dy= 2.7=14

2Dy-2Dx= 14-20= -6

pk=p0= 2Dy-Dx pk=p0= 14-10=4

3. jadi nilai keputusan awal= 4, karena pk=4 maka kita gunakan pk>0 maka

plot (xk+1,yk+1) = (4+1,1+1) = (5,2) adalah plot yang terbentuk pada K=0.

dan kita hitung nilai keputusan untuk plot selanjutnya. Dengan rumus

pk= pk+ 2Δy -2Δx pk=4+(-6)=-2 adalah nilai keputusan yang ke 2. karena

pk=-2 kita gunakan rumus pk<0 maka plot (xk+1,yk) = (5+1,2) = (6,2)

plot yang terbentuk pada K=1. Ulangi cara tersebut hingga mencapai end point (x1,y1). Untuk mempermudah buatlah table seperti di bawah ini :






0 komentar: